OfficialPersebaya  telah merilis nama-nama pemain yang akan dipertahankan di Liga 1 musim depan, dan juga nama-nama yang hengkang dengan bahasa yang diperhalus dengan kata “dipinjamkan”.

Cukup mengejutkan ternyata dibalik beberapa nama yang hengkang tersebut, bahwa ada nama-nama yang sebenarnya tampil cukup bagus musim lalu dan masih layak untuk berkompetisi di Skuad The Green Force ini dengan pemain-pemain lainnya.

RANGGA MUSLIM

Hengkangnya Rangga Muslim jelas menjadi tanda tanya besar bagi banyak Bonek. Maklum, pemain yang diambil dari PSIM Jogjakarta tersebut bermain cukup apik kala menjadi punggawa PSIM yang akhirnya menyebabkan manajemen Persebaya sendiri kepincut pada penampilannya.

Bermain sebagai Gelandang Serang, sebenarnya Rangga Muslim pas sekali untuk mengisi formasi 3 gelandang Persebaya di formasi 4-3-3 wide atau 4-3-2-1 yang selama ini diterapkan Coach Alfredo Vera. Dengan Misbakhus Solikin sebagai Deep lying playmaker, dan M Hidayat sebagai Ball winning Midfielder untuk memback-up Misba, maka Rangga Muslim adalah pilihan tepat di depan keduanya untuk membantu menerjemahkan orkestrasi serangan yang dibangun Misbakhus Solikin. Dengan dribble dan akselerasi yang bagus serta kemampuan menusuk ke dalam petak penalti musuh, Rangga Muslim adalah pemain yang sungguh cocok di Role ini. Belum lagi keunggulan lainnya adalah Rangga Muslim seorang pemain Versatille. Dia dapat bermain di beberapa posisi dan role, seperti winger atau wide forwarder alih-alih sebagai hanya sebagai gelandang serang.

Meski kadangkala Rendi Irwan yang bermain di posisi yang ditempati Rangga, tapi kita cukup tahu bahwa, umur Rendi tak bisa dibilang muda dan cenderung rawan cedera—terlebih di kerasnya persaingan Liga 1. Itulah mengapa alasan Rangga Muslim sebenarnya masih patut untuk tetap berada di Tim ini dan berjuang mengamankan posisinya.

BACA JUGA  Kalah Di Kandang Sendiri, Munster Akui Diganjar Kesalahan Pemainnya

SAID MARJAN

Bek kiri yang juga dibajak oleh Persebaya dari PSIM ini sebenarnya juga pemain yang cukup apik meski jarang tampil di Persebaya secara utuh. Kelebihannya adalah akseleratif dan pace-nya Bagus sekali sebagai Full Back modern. Sayangnya, Persebaya lebih memilih M Irvan yang bertipe lebih bertahan ketimbang Said Marjan yang memiliki kemampuan menyerang lebih baik dan body lebih tangguh

SAMUEL REIMAS

Sungguh amat disayangkan Kiper Binaan asli internal Persebaya ini harus turut hengkang pula. Padahal melihat reflek dan instingnya saat Celebration Game lawan PSS Sleman, saya yakin ia akan jadi pelapis yang tangguh untuk Miswar Syahputra dalam mengarungi laga demi laga di kompetisi 2018 kelak dibanding Dimas Galih.

***

Dari beberapa nama selain 3 diatas, nama lain yang tampil cukup lumayan seperti Thaufan Hidayat dan Kurniawan Karman sepatutnya juga masih cukup layak dipertahankan, namun mungkin jajaran pelatih dan manajemen punya pandangan sendiri bagaimana membentuk kerangka tim tangguh di musim depan yang bermaterikan pemain Asing dan lokal terbaik.

Memang tulisan ini hanyalah penilaian subyektif dari saya, tapi saya yakin banyak kawan-kawan yang mungkin setuju dengan pemikiran saya. Tetapi, apapun itu, kita sebagai suporter pasti paham, Pemain akan selalu datang dan pergi, silih berganti. Boleh jadi hari ini kehilangan pemain Bagus, esok sudah mendapatkan pemain Bintang yang lainnya. Do’a terbaik untuk Persebaya. Salam.

By: Kukuh Ismoyo