Bulan Ramadhan benar-benar menjadi bulan penuh rahmat dan ampunan bagi saudara Muslim dimanapun berada. Ibadah puasa menjadi momen untuk saling berbagi dan memberi, baik itu berupa ta’jil maupun makan sahur.
Kemasan acara pun nyaris seragam, banyak di jumpai dimanapun mereka menggelar kegiatan rutin tahunan. Hal ini juga merambah pada kalangan maupun komunitas lain.
Bonek salah satunya. Acara bagi ta’jil yang dilakukan Bonek Porong ini terbilang cukup menarik. Mereka melakukan kegiatan di arteri porong bilangan Bhayangkari tepat di perempatan padat akses jalan tol.
Acara yang di hadiri sekitar 150 bonek dari beberapa firma di Porong dan Sidoarjo ini menjadikan arteri tersebut seperti euforia juara kelompok supporter. Alat perkusi, giant flag, dan ornamen stadion hadir disana.
Menurut cak Budi selaku koordinator acara ini, agenda tahunan ini selalu berpindah lokasi dan merangkul semua komunitas yang ada di Sidoarjo dan Porong. Komunitas tersebut antara lain Krembung Wani, Curva Green Porong, Candi Pari Squad, Pemuja Kerang Ajaib, Porong Mbois, Bonek Guyangan Utara, dll.
Penutup acara yang juga di hadiri capo Gate 21 ini dilanjutkan pawai keliling Porong dan sekitarnya. Pawai ini seperti wujud show of force kekuatan bonek. Sebagai pertanda bahwa barang siapa mengganggu persebaya akan berhadapan dengan kekuatan mereka. Lanjutan dari Sahur On the road Green Nord dan Tribun Kidul dini hari kemarin, aksi ini juga di hiasi smoke bomb.