ISO ORA ISO KUDU ISO. Tidak ada pilihan lain selain memenangkan pertandingan home melawan Persikabo 1973 kata Aji Santoso, laga akan digelar di Gelora Bung Tomo, Jumat (4/8) [Foto Official Persebaya]

Surabaya, greenforce.co.id – Persebaya memanggul asa untuk memenangkan laga melawan Persikabo 1973, Jumat (4/8/23) di Gelora Bung Tomo, Surabaya, pukul 15.00.

“Hari ini kami libur tidak seperti biasanya, yang biasanya H-2 libur, tapi ini kita H-1 saya liburkan karena recovery pemain” kata Aji di Pre Match Press Conference, Kamis (3/8).

Aji Santoso memastikan Ze Valente, Muhamad Hidayat, dan Nuri Fasya tidak bisa bermain dalam laga tersebut. “Yang pasti ada beberapa pemain yang kemungkinan besar tidak bisa turun seperti Ze, Hidayat, dan Nuri” terangnya.

Sementara, asisten pelatih Persikabo 1973 Oleg Kuzmianok berharap timnya dapat menampilkan permainan terbaik meladeni pemain muda Persebaya Surabaya.

Pelatih asal Belarus ini mengantisipasi kebangkitan Persebaya yang dalam 5 pertandingan hanya sekali meraih kemenangan.

“Kita tahu Persebaya memiliki persiapan yang baik, apalagi bermain di kandang sendiri, pasti memiliki motivasi lebih” kata Oleg.

Yandi Sofyan Yang hadir di Press Conference mengatakan dirinya bersama Persikabo bertekad mencuri poin dari Surabaya. Menurutnya, stadion Gelora Bung Tomo yang di kabarkan sepi penonton, pemain kelahiran 1992 ini mengatakan tetap saja itu menjadi motivasi Persebaya.

Apa yang dikatakan Yandi senafas dengan harapan Kadek Raditya, stoper asal Bali itu berharap Bonek dan Bonita datang langsung memberi dukungan pada dirinya dan kawan-kawan.

“Tujuan kita besok untuk kita bisa bangkit dan meraih tiga poin, dan kami sangat berharap pada dukungan pada suporter, overall kami sudah siap semua, dan hari ini kita mendapatkan libur, sini kita semua menggunakan libur ini untuk istirahat, karena jadwal yang cukup padat untuk besok” terangnya.

Persikabo 1973 baru saja berpisah dengan pelatih Aidil Sharin. Kini Laskar Padjadjaran dilatih oleh pelatih asal Meksiko, Salvador Rodriguez. Kondisi itu dirasa Aji bukan sebagai keuntungan, “itu bukan satu keuntungan, karena Justru kadang-kadang dengan kehadiran pelatih yang baru dari asing ataupun lokal itu bisa menambah spirit” ucapnya.

BACA JUGA  Kembali Kalah, Ardi Idrus "Yang Lalu Biarlah Berlalu"

“Karena sebelumnya tidak ada pelatih, sekarang ada pelatih tentunya lebih terorganisasi, jadi menurut saya itu bukan satu keuntungan, dan itu saya tidak menganggap itu suatu keuntungan tetapi yang paling penting saya lebih banyak berpikir kepada tim saya sendiri” sambung Aji.

Aji menambahkan di dalam sepak bola Itu semua terjadi, tetapi yang jelas Persebaya telah mengantisipasi permainan Persikabo. “Tadi saya sampaikan bahwa saya lebih suka memikirkan ke dalam tim saya sendiri, meskipun saya harus mengantisipasi lawan, tetapi saya lebih suka untuk tim saya sendiri” tambahnya.

Rekor away Persikabo cukup baik. Menanggapi hal itu, meski Persikabo juga pernah menang di tandang, Persebaya akan berusaha untuk bisa menang di kandang.

Puasa kemenangan empat laga terakhir, beragam anggapan mencul dan menduga ada masalah di internal tim. Manajemen sudah memberikan ultimatum kepada coach Aji, Kadek yang hadir di jumpa press menerangkan hal itu dari sisi dirinya dan rekan-rekannya di dalam tim.

“Ya kalau masalah dari tim sebenarnya enggak ada, karena mungkin karena hasil, kita sudah berusaha dalam setiap pertandingan, ya kami pun kecewa sebenarnya dengan hasil, tapi ya kembali kepada urusan kepada Tuhan, kita sudah berusaha dan hasil yang tidak berpihak kepada kita” terang mantan pemain Madura United ini.

“Sebenarnya kami tidak terlalu terpengaruh dengan masalah itu. Kami fokus pada setiap pertandingan kalau untuk masalah di luar atau hal seperti itu kami tidak terlalu memikirkan” sambungnya.

Selain target memenangkan laga versus Persikabo, managemen menargetkan tujuh poin yaitu melawan Bhayangkara (1), PSM (3), dan Persita (3). Aji Santoso membenarkan hal itu.
“Iya kemarin sebelum latihan memang Pak Manager sudah menyampaikan ke saya bahwa beliau mendapatkan mandat dari manajemen, untuk menyampaikan ke saya dalam tiga pertandingan ini harus 7 poin, dan saya sampaikan langsung ke pak Manajer bahwa saya siap dalam kondisi siap. Jadi menurut saya, tidak ada masalah, ini menurut saya salah satu yang hal-hal yang wajar saja seperti itu” tegas Aji.

BACA JUGA  Siap Hadapi Barito, Munster : "Kami Masih Berpotensi Untuk Juara"

Aji Santoso menjawab tentang selama persiapan untuk membenahi lini pertahanan. Barisan belakang Persebaya mendapat porsi lebih banyak. Dikatakan, evaluasi lini belakang dilakukan per unit, “kita bicara apa yang kurang apa yang harus kita perbaiki” ucapnya.
“Di pertandingan sebelumnya, dan kita akan memperbaiki itu di pertandingan setelahnya” sambung Aji.

Laga ini akan menjadi rekor penonton terendah Persebaya musim ini. Hal itu di sebabkan prestasi tim yang merosot kata Aji. Disamping laga di gelar di hari efektif. “Memang sebenarnya di mana-mana kalau kondisi tim di situ dalam keadaan turun, penonton biasanya dia juga ikut turun, tetapi saya berharap untuk teman-teman Bonek yang mencintai tim ini, untuk hadir, tetap hadir untuk memberikan support kepada tim ini” harapnya.

“Tim Ini membutuhkan support, tetapi yang jelas, saya akan berusaha maksimal untuk mengakhiri episode negatif ini sehingga mental pemain kembali terangkat” tandasnya.

________________
greenforce.co.id
tonirupilu/jurnalis
yans.loss27/fotografer