david da silva back

Hasil negatif di beberapa pekan persebaya selama melakoni musim kompetisi liga 1 shoppe 2019 menjadi sorotan oleh Bonek. Bonek menganggap daya gedor striker yang ada saat ini sangat kurang, sehingga di butuhkan goal getter yang mumpuni untuk mem-backup striker yang ada.

David Da Silva. Striker asal Brasil yang musim 2018 “nyaris” menjadi top scorer dengan torehan 20 gol kini telah hadir di tengah tengah persebaya kembali. Kehadiran mantan pemain Pohang Steelers Korea Selatan ini hadir untuk memenuhi slot pemain asing, apalagi persebaya sangat membutuhkan target man, di tambah desakan bonek yang menginginkan di hadirkannya kembali striker ber kepala plontos ini.

“Saya ingin memakai nomer 14, namun sudah di pakai Ruben, nomer 9 sudah Balde, 17 pun sudah ada Basna”, seperti di katakan David saat menjawab pertanyaan wartawan di lapangan Polda (24/7/2019). “Saya pernah memakai nomer 7 saat di Brasil, semoga nomer tersebut bisa menjadi nomer yang beruntung” jawab Silva.

Di tempat terpisah, capt Ruben Sanadi menyambut gembira kehadiran Da Silva. “Semoga David bisa ‘tune in’ dengan tim, sebab sepak bola itu perubahan sangat cepat, semoga dia bisa dapat mengangkat tim seperti musim lalu” kata pemain asal Papua ini.

Kembali ke Da Silva, di tanya soal bagaimana jika duet dengan Amido Balde ” Saya sangat senang bisa kembali ke sini (persebaya), ini seperti rumah saya. Saya tidak melihat pemain, tetapi bagaimana kami bisa bekerjasama untuk tim”.

Semoga David Da Silva akan semakin “gacor” seperti musim lalu, apalagi jika di duetkan bersama Balde serta kecepatan winger dan gelandang persebaya yang mampu mendukung serangan dengan baik.

BACA JUGA  Buka Putaran Kedua Di Solo, Bruno : "Kami Kesini Untuk Tiga Poin"