Seleksi Persebaya Putri Di Ikuti Dari Berbagai Daerah

0
206
Peserta Seleksi Persebaya Putri Banyak Di Ikuti Pebola Wanita dari Berbagai Penjuru Jawa Timur. Ada Dari Makassar, Jakarta, Dan Jawa Barat. Mereka Mengikuti Seleksi Untuk Bergabung Bersama Tim Persebaya Putri Dalam Persiapan Mengikuti Liga 1 Putri Yang Akan Diadakan Pada Bulan Oktober 2022. [Foto Official Persebaya Putri]

Surabaya, greenforce.co.id – Menjelang persiapan gelaran kompetisi Liga 1 Putri pada Oktober 2022, Persebaya Putri melakukan seleksi pemain yang telah memasuki tahap ke empat, Rabu (10/8/22).

Dalam seleksi kali ini banyak di ikuti pemain dari berbagai tempat di Jawa timur, luar Jatim, dan luar pulau.

Seleksi ini mengerucut. Tim saat ini kerangkanya sudah terlihat kata Ali Smith manager tim Persebaya Putri.

Abah Ali mengatakan bahwa seleksi ini telah terbagi kelompok umur U-15 dan senior. “Kerangka tim sudah terlihat dan akan segera di sampaikan ke Official Persebaya” kata Ali.

“Hari ini telah kita putuskan dan rekomkan ke managemen tim yang untuk liga 1 Putri, walaupun nantinya ini ada sistem promosi dan degradasi, tapi kerangka tim itu sudah mulai kelihatan” sambungnya.

Meski terbentuk dua tim kelompok umur dan senior, Ali menambahkan bahwa kedua tim tersebut akan berlatih bersama. “Tidak menutup kemungkinan yang kelompok umur itu akan menjadi tim utama” ucap Ali.

Hal itu dikarenakan skill individu yang di miliki pemain Persebaya Putri kelompok umur ini sangat bagus. Sesuai regulasi liga 1 Putri, pemain yang diturunkan batas minimum berusia 15 tahun.

“Tetapi kemampuan anak-anak di bawah 15 itu tidak kalah dengan yang senior, bahkan ada yang melebihi” papar Manager yang juga ketua Haggana FC klub internal Persebaya.

Minat pebola kaum hawa ini cukup banyak. Seleksi Persebaya putri ini datang dari berbagai kota dan daerah di Indonesia. Jawa timur sendiri hampir merata kata Ali Smith, “ada yang dari Makassar, dari Jakarta, dan Jawa barat” ujarnya.

Persebaya Putri tidak menutup pintu rekrutmen pemain berlabel timnas. Ali mengatakan bahwa jika regulasi dari PSSI sudah keluar dan tim senior terbentuk, Ali akan mengambil pemain yang berlabel timnas atau merekrut pemain yang skill diatas pemain saat ini.

Persebaya Putri saat ini sedang mengatur jadwal latihan reguler. Pengaturan jadwal dan durasi latihan masih dalam pembahasan official dan pelatih.

Manager yang akrab dipanggil Abah ini menambahkan bahwa managemen Persebaya tidak menargetkan capaian Persebaya putri. Hal itu karena pengelolaan Persebaya putri belum profesional.

“Sepak bola putri ini kan belum membahana, artinya belum digarap secara profesional, tetapi otomatis kita sebagai penanggung jawab itu mempunyai target” papar Ali.

Target Persebaya putri adalah peringkat 5 keatas. Hal ini karena Ali mengakui persiapan Persebaya putri kali ini lebih bagus dari persiapan liga 1 tahun lalu.

“Kita juga berharap bisa menjuarai, karena nama besar Persebaya semua orang pasti mempunyai semangat untuk bagaimana tim ini bisa menjadi juara” tutup Abah.

(tr/yl)