![FOKUS. Paul Munster Fokus Mempersiapkan tim guna meladeni Persibo Bojonegoro, dalam tajuk laga Anniversary 97. [Foto Oscar Baadila/EJ]](https://greenforce.co.id/wp-content/uploads/2024/01/IMG-20240119-WA0094-696x522.jpg)
Surabaya, greenforce.co.id – Menjelang laga persahabatan kontra pendatang baru liga 2 Persibo Bojonegoro, Sabtu (29/6/24) diGelora Bung Tomo, Surabaya, Paul Munster menjelaskan segala persiapan anak asuhnya.
Bertajuk laga Anniversary 97, Persebaya dengan gerbong pemain anyar-nya akan menjajal laskar Angling Dharma itu. Latihan di lapangan Thor, Rabu (26/6) Munster mengatakan latihan di titik beratkan pada strategi dan taktikal.
“Pemain akan sangat senang, stadion akan penuh supporter, akan sangat menarik, dan latihan akan detail di teknik” kata Paul saat memberi keterangan ke awak media.
Terlihat Ernando Ari dan Malik Risaldi berlatih bersama rekan-rekannya. Kondisi pemain nasional ini dikatakan Munster sangat bagus.
“Rasyid dan Rivera dalam perjalanan” kata Paul, dikatakanya bahwa seluruh rilisan pemain menunggu rilisan resmi dari managemen.
Selain untuk persiapan anniversary, yang terpenting kata Munster adalah persiapan menuju liga 1 di kompetisi resmi. “Ini menjadi kado spesial, setiap pemain akan diberikan menit bermain sebagai pengalaman dihadapan stadion yang penuh” sambung Munster.
Ditanya soal kekuatan Persibo Bojonegoro, pelatih asal Irlandia ini hanya mengatakan fokus pada Persebaya. “We focus on us!” tandasnya.
______________
greenforce.co.id
tonirupilu/jurnalis
yans.loss27/photographer